Senin, 14 Januari 2013

Soal dan jawaban ibd bab 1-3


PERTANYAAN DAN JAWABAN

1.     Apa yang dimaksut mata kuliah ilmu budaya dasar?


Jawab : mata kuliah yang membicarakan tentang nilai-nilai, tentang kebudayaan, tentang berbagai macam masalah yang dihadapi dalam bermasyarakat di kehidupan sehari-hari.

2.     Apa pengertian mata kuliah dasar umum?
Jawab : untuk membantu perkembangan pendidikan bagi mahasiswa, agar tidak hanya mendapat pengetahuan terampil saja, tetapi juga menunjukkan kepribadian yang khas sesuai dengan nilai-nilai hukum bangsa sendiri .
3.     Apa pengertian ilmu budaya dasar itu sendiri?
Jawab : Secara sederhana ilmu budaya dasar adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan.

4.     Apa yang dimaksut dengan kebudayaan?
Jawab : keseluruhan system gagasan, tindakan dan hasil karya manusia untuk memenuhi kehidupannya dengan cara belajar, yang semuanyatersusun dalam kehidupan masyarakat.





5.     Sebutkan 2 aspek yang berkaitan dengan ruang lingkup ilmu budaya dasar?
Jawab : 1. Berbagai aspek kehidupan yang seluruhnya merupakan ungkapan masalah kemanusiaan dan budaya yang dapat didekati dengan menggunakan pengetahuan budaya.
2. hakekat manusia yang satu atau universal, akan tetapi yang beraneka ragam perwujudannya dalam kebudayaan masing-masing jaman dan tempat.

6.     Apa arti manusia dalam ilmu budaya dasar?
Jawab : kumpulan dari partikel-partikel atom yang membentuk jaringan-jaringan sistem yang dimiliki oleh manusia (ilmu kimia), manusia merupakan kumpulan dari berbagai sistem fisik yang saling terkait satu sama lain dan merupakan kumpulan dari energi (ilmu fisika), manusia merupakan makhluk biologisyang tergolong dalam golongan makhluk mamalia (biologi).

7.     Apa maksut dari perasaan rohani?

Jawab : perasaan luhur yang hanya terdapat pada manusia.

8.     Sebutkan contoh dari perasaan rohani tersebut?
Jawab : 1.  Perasaan intelektual,
2.  Perasaan estetis.
3.  Perasaan etis.
4.  Perasaan diri.
5.  Perasaan social.
6.  Perasaan religius.



9.     Apa perbedaan manusia dengan makhluk lainnya?
Jawab : Makhluk biokultural, yaitu makhluk hayati yang budayawi. Makhluk ciptaan Tuhan yang terikat dengan lingkungan (ekologi), mempunyai kualitas dan martabat karena kemampuan bekerja dan berkarya.

10.       Sebutkan unsur-unsur kebudayaan?
Jawab :
1.                 Bahasa
2.                 Sistem Pengetahuan
3.                 Organisasi Sosial
4.                 Sistem Peralatan Hidup dan Teknologi
5.                 Sistem Mata Pencaharian
6.                 Sistem Religi
7.                 Kesenian






Tidak ada komentar:

Posting Komentar